Sumber foto: tempo.co ilustrasi |
Membaca
bukanlah sekedar hobi. Jika mau menjadi orang
yang
pandai, membaca seharusnya menjadi budaya dari
masyarakat. Buku merupakan bagian terpenting yang tidak dapat diragukan lagi. Buku
adalah kepanjangan dari ingatan dan imajinasi. Dengan membaca juga kita bisa
membangun cita-cita ideal dimasa depan.
Pada masa sekarang ini minat membaca bangsa Indonesia sangat rendah.
Terlebih lagi, dengan perkembangan teknologi informasi, khususnya Televisi dan
Internet, kebudayaan literatur bangsa Indonesia semakin merosot dan digantikan
oleh tontotan yang bersifat audio
visual.
Minimnya peran pemerintah dalam
memupuk minat membaca di kalangan masyarakat, menjadi salah satu faktor
masyarakat tidak lagi gemar membaca. Pemerintah tidak berperan aktif untuk
menekan harga buku agar bisa semurah mungkin dan bisa dijangkau oleh kantong
rakyat menengah ke bawah. Berbeda dengan mantan presiden RI ke satu, dalam
berbagai kesempatan pidatonya dahulu Bung Karno sering mengutip banyak penulis
terkenal dan menganjurkan rakyat agar membaca buku-buku penulis tersebut.
Budaya membaca
seharusnya sudah diajarkan sejak kecil supaya anak ketika sudah besar menjadi
gemar membaca. Budaya membaca di
Indonesia
masihlah sangat kurang, karena ketika anak masih kecil terbiasa dibacakan
cerita oleh orangtuanya. Atau karena masyarakat malas untuk membaca karena
trauma ketika
membaca mendapati kesulitan dalam bahasa yang berat atau sulit dipahami.
Padahal jika kita mau membaca, kita dapat memperluas dan menambah wawasan kita.
Meskipun sudah muncul koran online atau berita online, seharusnya kita tetap
membudayakan membaca. Membaca juga dapat membantu kita untuk mengurangi
kepikunan. Karena dengan membaca kita tetap terus menambah pengetahuan kita
Selain
itu melalui membaca kita
memperoleh ilmu pengetahuan yang dapat menjadi
alat komunikasi bagi kehidupan setiap manusia. Seseorang akan memperoleh
informasi dan ilmu pengetahuan yang baru dengan membaca. Tanpa membaca maka orang
akan sulit dalam medapatkan informasi dan berintraksi dengan orang lain. Maka
membaca menjadi kebutuhan pokok manusia pada saat ini. Orang yang suka membaca biasanya jauh
lebih pandai dan cepat sukses ketimbang orang yang malas membaca. Dan membaca tidak harus
dari buku yang tebal tapi dari berbagai media yang sekiranya dapat menunjang
wawasan kita.
Membaca
merupakan salah satu aktivitas yang sangat penting, sebab dengan membaca kita
dapat memperoleh banyak ilmu pengetahuan yang dapat mengembangkan potensi dalam
diri kita. Namun dewasa ini, budaya membaca orang Indonesia telah menurun jika
dibandingkan dengan negara lain. Kurangnya
minat membaca membuat orang menjadi buta akan informasi, referensi menjadi
kurang, bahkan bisa bingung ketika berhadapan dengan buku.
Faktor
yang menyebabkan menurunnya budaya membaca yaitu karena malas, lebih suka
dengan hal yang instan (kebiasaan pelajar jika dikasih tugas), dan masih banyak
lagi. Padahal jika dilihat, membaca dapat mengasah otak karena kita harus
meresapi, menganalisa dan menginterpretasi apa yang kita baca. Benar adanya
jika masih banyak dari kita yang gemar membaca, namun yang dibaca bukanlah hal
yang dapat menambah referensi, melainkan fokus membaca status-status yang ada
di sosial media. Ketergantungan terhadap gadget membuat kita lupa akan segala
hal, termasuk membaca.
Pada
intinya, membaca merupakan hal yang sangat penting dan dapat dilakukan dimana
saja dan kapan saja. Meskipun kita bisa membaca lewat online, namun ada baiknya
jika kita lebih banyak membaca buku, sebab buku adalah gudang ilmu yang dapat
kita serap dengan cara membaca. Jika kita sudah bisa membiasakan membaca buku,
maka dunia ini dapat kita kuasai sebab kita mengetahui semua yang ada di dunia
ini, dengan hanya mengandalkan satu senjata yaitu membaca.
Jadi membaca tidak hanya memperoleh pengetahuan tetapi juga membangun
budaya baca di kalangan mahasiswa yang dimaksudkan untuk mewujudkan masyarakat
Indonesia yang berwawasan dan tanggap akan perubahan yang terjadi di lingkungan
eksternal mau internal yang dapat tercipta masyarakat yang berpengetahuan. Dengan
demikian, maka budaya membaca sebagai karakter yang dimiliki bangsa Indonesia
yang perlu ditumbuhkankembangkan dalam diri setiap masyarakat sejak dini dalam lingkungannya.
Karena dengan budaya membaca yang tinggi masyarakat mampu menangkap isu
strategis yang muncul dari budaya globalisasi di seluruh pelosok negeri. (el)
Permisi Ya Admin Numpang Promo | www.fanspoker.com | Agen Poker Online Di Indonesia |Player vs Player NO ROBOT!!! |
ReplyDeleteKesempatan Menang Lebih Besar,
|| WA : +855964283802 || LINE : +855964283802
Izin ya admin..:)
ReplyDeletesilahkan langsung saja bermain bersama kami di Arenadomino(com) ditunggu kehadiran anda semua hadiah nyata menanti anda semua silahkan.. WA +855 96 4967353